Jaga Stabilitas Pangan, Kapolsek Rajagaluh Pantau Pedagang Beras

Majalengka // Zonakabar.com – Dalam rangka menjaga stabilitas harga serta ketersediaan bahan pokok di wilayah hukum Polsek Rajagaluh, Kapolsek Rajagaluh Polres Majalengka melaksanakan kegiatan monitoring terhadap pedagang beras di Pasar Rajagaluh, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, pada Sabtu, 24 Januari 2026.

Kegiatan monitoring tersebut dilakukan sebagai bentuk pengawasan terhadap distribusi dan harga beras di pasaran, sekaligus untuk memastikan tidak adanya praktik penimbunan maupun permainan harga yang dapat merugikan masyarakat. Dalam kesempatan itu, Kapolsek Rajagaluh berdialog langsung dengan para pedagang guna mengetahui kondisi stok beras serta harga jual yang berlaku.

Kapolres Majalengka AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Rajagaluh AKP H. Rusli Iskandar, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan monitoring pasar merupakan langkah preventif Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas serta perekonomian masyarakat, khususnya terkait kebutuhan pokok.

“Kami melakukan pengecekan langsung ke lapangan untuk memastikan ketersediaan beras tetap aman dan harga masih terjangkau oleh masyarakat. Selain itu, kami juga mengimbau para pedagang agar tidak melakukan penimbunan serta tetap menjual sesuai ketentuan yang berlaku,” ujar Kapolsek Rajagaluh.

Selama kegiatan monitoring berlangsung, situasi di Pasar Rajagaluh terpantau aman, tertib, dan kondusif, serta aktivitas jual beli berjalan dengan lancar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *