Hari Ibu ke-97: Doa dan Rindu Seorang Bhabinkamtibmas untuk Ibunda Tercinta

Majalengka // Zonakabar.com – Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 menjadi momen yang penuh haru bagi Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Bripka Roy Ronal KS. Di saat banyak orang merayakan Hari Ibu dengan pelukan dan ucapan kasih sayang, Bripka Roy justru mengisinya dengan doa dan ziarah ke makam ibunda tercinta yang telah lebih dahulu berpulang beberapa tahun silam.

Pada Senin (22/12/2025), dengan langkah tenang dan hati yang penuh rindu, Bripka Roy mendatangi makam sang ibu yang berada di Kelurahan Babakanjawa, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Di hadapan pusara ibunya, ia memanjatkan doa, memohonkan ampunan serta tempat terbaik di sisi Allah SWT untuk perempuan yang telah melahirkannya, membesarkannya, dan mengajarkannya arti ketulusan.

Dengan mata berkaca-kaca, Bripka Roy Ronal KS menyampaikan bahwa Hari Ibu selalu menjadi pengingat akan besarnya kasih sayang seorang ibu yang tak pernah tergantikan.
“Di Hari Ibu ini, saya hanya bisa mendoakan almarhumah ibu saya. Semoga beliau tenang di alam sana dan segala pengorbanannya menjadi amal kebaikan. Saya berusaha menjalani tugas sebagai anggota Polri dengan sebaik-baiknya, semoga menjadi ladang pahala untuk beliau,” tuturnya lirih.

Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Majalengka Kota IPTU Piki Krismanto, S.H., M.H. menyampaikan apresiasi dan dukungan moral kepada anggotanya tersebut.
“Keteladanan Bripka Roy menunjukkan bahwa di balik seragam Polri ada sosok anak yang penuh bakti kepada orang tua. Nilai-nilai kemanusiaan dan ketulusan seperti ini sejalan dengan semangat Polri yang humanis dan dekat dengan masyarakat,” ungkapnya.

Kisah Bripka Roy pada peringatan Hari Ibu ke-97 ini menjadi pengingat bagi semua, bahwa cinta seorang anak kepada ibu tidak pernah terputus oleh waktu maupun jarak. Meski raga telah terpisah, doa dan bakti akan selalu mengalir, mengiringi setiap langkah pengabdian.

Pos terkait