Majalengka, Zonakabar.com – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan menjaga situasi keamanan yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji, Polres Majalengka, Bripka Waryo melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke rumah warga di Desa Salagedang melalui metode Door to Door System (DDS), Kamis (17/04/2025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari tugas rutin Bhabinkamtibmas di desa binaannya, sekaligus sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat. Dengan cara menyapa langsung warga dari rumah ke rumah, Bripka Waryo menjalin komunikasi yang lebih dekat dan hangat dengan warga, memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Melalui metode DDS, Bhabinkamtibmas dapat mengenal lebih dekat warga binaannya, sekaligus mendengar langsung keluhan, masukan, dan informasi terkait situasi kamtibmas di lingkungan mereka,” ujar Kapolsek Sukahaji, AKP Erik Riskandar, S.H., M.H., mewakili Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H.
Bripka Waryo dalam sambangnya mengajak warga untuk aktif berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia menekankan pentingnya kerja sama antara warga dan kepolisian agar potensi gangguan kamtibmas bisa dicegah sejak dini.
“Semakin intens komunikasi dengan warga, maka semakin cepat kita bisa mengidentifikasi potensi masalah dan mencari solusi bersama,” ujar Bripka Waryo.
Kapolsek Sukahaji pun berharap kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat dapat membangun rasa aman dan memperkuat semangat gotong royong dalam menjaga lingkungan.