Majalengka, Zonakabar.com – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional dan mengoptimalkan serapan gabah dari para petani, Babinsa Desa Ligung Lor Koramil 1713/Ligung bersama Tim Sergab dari Bulog melaksanakan kegiatan Operasi Serap Gabah (Sergab) di Desa Ligung Lor, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka, pada Rabu (23/4/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menyerap gabah petani secara maksimal dan sekaligus memenuhi kebutuhan cadangan pangan pemerintah. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini melibatkan sejumlah pihak penting di wilayah tersebut.

Salah satu hasil serapan gabah yang dicatat dalam kegiatan ini berasal dari petani bernama Bapak Sarman, warga Desa Gadel, Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu. Meski berasal dari luar daerah, Bapak Sarman mengelola sawahnya di Desa Ligung Lor. Dari panen terakhirnya, ia berhasil menyetor gabah sebanyak 4.592 kg atau setara dengan 71 karung gabah.
Babinsa Desa Ligung Lor menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting bagi para petani. “Kami sangat mendukung kegiatan ini karena bisa membantu petani menjual gabahnya dengan harga yang layak, sekaligus mendukung program ketahanan pangan nasional. Kami harap ke depannya kegiatan ini bisa terus berlanjut,” ungkap Babinsa Desa Ligung Lor.
Kegiatan Operasi Sergab ini diharapkan mampu memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan petani sekaligus menjaga stabilitas pangan di wilayah Kabupaten Majalengka dan sekitarnya. (Pendim_0617)