Majalengka, Zonakabar.com – Polsek Kadipaten Polres Majalengka Polda Jabar kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan melaksanakan patroli malam di wilayahnya. Kali ini, kegiatan patroli dilaksanakan di SPBU Cihaliwung, Kecamatan Kadipaten, yang menjadi salah satu titik rawan aktivitas masyarakat pada malam hari. Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Aipda Cecep Basuki Rahmat, S.H., dan Brigpol Muhamad Agung Gumelar, S.H. Senin (21/04/2025) malam.
Kegiatan ini bertujuan menjalin kemitraan yang erat serta membangun kedekatan dengan warga masyarakat. Dengan hadirnya anggota kepolisian di tengah masyarakat, diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif, khususnya di wilayah hukum Polsek Kadipaten. Petugas juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada petugas SPBU dan warga sekitar agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan.
Kapolres Majalengka, AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kadipaten, AKP Budi Wardana, S.Pd., memberikan apresiasi atas kegiatan patroli yang dilakukan oleh jajarannya. Ia menegaskan bahwa kehadiran polisi di lapangan sangat penting dalam membangun kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian serta menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.
Diharapkan, dengan kegiatan patroli yang rutin dan humanis ini, masyarakat semakin merasa terlindungi dan menjadikan Polri sebagai mitra dalam menjaga keamanan bersama. Polsek Kadipaten akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat untuk mewujudkan lingkungan yang harmonis dan terbebas dari segala bentuk gangguan Kamtibmas.