Majalengka, Zonakabar.com – Dalam upaya mengantisipasi potensi banjir akibat curah hujan tinggi, Polsek Kadipaten Polres Majalengka Polda Jabar melaksanakan monitoring di Bendungan Kamun, Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten. Kegiatan ini dipimpin oleh Bripka Bib Abi Musyadat dan Bripka Ade Erik Hidayat, S.H., sebagai langkah preventif guna memastikan kondisi debit air tetap dalam batas aman.

Dari hasil pemantauan yang dilakukan, debit air di Bendungan Kamun mengalami peningkatan, namun hingga saat ini masih dalam kondisi aman dan terkendali. Meski demikian, Polsek Kadipaten tetap mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap kemungkinan adanya kenaikan debit air yang lebih signifikan, terutama jika hujan deras terus berlanjut.
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Kadipaten AKP Asep Ashari, S.H., CPHR, menyampaikan bahwa pemantauan debit air merupakan langkah rutin yang dilakukan oleh Polsek Kadipaten untuk mengantisipasi bencana. “Kami akan terus melakukan pengawasan dan koordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan keselamatan masyarakat, terutama yang berada di sekitar daerah aliran sungai,” ujarnya.
Dengan adanya monitoring ini, diharapkan masyarakat dapat lebih siap dalam menghadapi musim hujan. Polsek Kadipaten juga mengajak warga untuk ikut menjaga kebersihan sungai dan tidak membuang sampah sembarangan, agar aliran air tetap lancar dan risiko banjir dapat diminimalisir.