Majalengka // Zonakabar.com – Dalam rangka mempererat kemitraan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban, Bhabinkamtibmas Polsek Kertajati Polres Majalengka Polda Jabar melaksanakan kegiatan sambang warga di Desa Pakubeureum, Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, Kamis (22/01/2026).
Kegiatan sambang tersebut merupakan bagian dari upaya Polri untuk hadir di tengah masyarakat, mendengarkan aspirasi warga sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar situasi di lingkungan desa tetap aman dan kondusif.
Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kepedulian terhadap situasi sekitar, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya potensi gangguan kamtibmas.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Kertajati AKP Diding Sunandi menyampaikan bahwa kegiatan sambang warga yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan langkah preventif dalam menjaga kondusivitas wilayah serta memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat.
“Melalui peran aktif Bhabinkamtibmas di desa binaan, diharapkan terjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat sehingga setiap permasalahan dapat dideteksi dan ditangani sejak dini,” ujar Kapolsek.
Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan tercipta situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kertajati.





