Majalengka, Zonakabar.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama libur panjang, Satuan Samapta Polres Majalengka melaksanakan patroli di sejumlah obyek wisata di wilayah Kabupaten Majalengka pada Sabtu (19/04/2025).
Patroli ini dilaksanakan oleh anggota Unit Pam Obvit Satuan Samapta Polres Majalengka di Obyek Wisata taman keliling Dunia, Kelurahan Majalengka wetan Kecamatam dan Kabupaten Majalengka.
Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang berkunjung serta mengimbau para penjaga dan pengunjung wisata untuk senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas demi terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas).
Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian melalui Kasat Samapta AKP Adam R Hidayat menyampaikan bahwa pengamanan tempat wisata merupakan bagian dari upaya Polres Majalengka untuk memastikan masyarakat dapat menikmati waktu liburan dengan tenang dan aman.
“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas selama berkendara, terutama di sekitar kawasan wisata yang ramai dikunjungi. Keamanan dan kenyamanan bersama menjadi prioritas kami,” ujar Kasat Samapta.
Kegiatan patroli berlangsung aman dan lancar, tanpa adanya gangguan keamanan yang berarti. Polres Majalengka akan terus meningkatkan upaya pengamanan di berbagai lokasi strategis selama masa libur panjang ini.