Majalengka, Zonakabar.com – Babinsa Koramil 1716/Dawuan, Sertu Syarif Hidayatulloh bersama anggota Polsek Dawuan melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah dalam rangka memperingati Wafat Isa Al Masih yang diselenggarakan di Gereja Kristen Pasundan, Desa Genteng, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka, pada Jumat (18/4/2025).
Kegiatan pengamanan dimulai sejak pukul 09.00 WIB dengan tujuan memastikan pelaksanaan ibadah berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Dalam pelaksanaannya, turut hadir Wakapolsek Dawuan Iptu Agus bersama personel Polsek, serta Babinsa Desa Genteng Sertu Syarif Hidayatulloh.
“Pengamanan ini merupakan bagian dari tugas kami sebagai aparat kewilayahan untuk menjaga kerukunan antarumat beragama dan memastikan setiap kegiatan masyarakat berlangsung dengan aman,” ujar Sertu Syarif Hidayatulloh.
Ibadah berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh jemaat Gereja Kristen Pasundan. Hingga berakhirnya kegiatan, situasi terpantau aman dan kondusif tanpa kendala apapun.
Salah satu jemaat Gereja, Ibu Maria, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada aparat yang telah mengamankan jalannya ibadah. “Kami merasa nyaman dan tenang dengan kehadiran Babinsa dan kepolisian. Terima kasih atas perhatian dan pengamanannya,” ungkapnya.
Melalui kegiatan seperti ini, sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat semakin erat demi menciptakan lingkungan yang harmonis dan toleran. (Pendim_0617)