Majalengka // zonakabar.com – Inilah sosok Kapolres Majalengka baru di tahun 2025 yang kini telah resmi setelah dilantik Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus SIK MSi MM., pada selasa (8/4/2025).
Kegiatan yang berlangsung di Aula Ditlantas Polda Jabar, Jl Soekarno Hatta, Kota Bandung, dihadiri oleh sejumlah pejabat penting. (memimpin serah terima jabatan (Sertijab) Pejabat Utama di lingkungan Polda Jabar serta para Kapolres Jajaran.
Acara ini merupakan tindak lanjut dari surat telegram Kapolri Nomor: ST/488/III/KEP./2025 yang diterbitkan pada Rabu, 12 Maret 2025.
AKBP Willy Adrian resmi menjabat Kapolres Majalengka, Polda Jawa Barat. AKBP Willy menggantikan AKBP Indra Novianto.
Dikutip dari berbagai sumber, AKBP Willy Adrian, memulai kariernya di kepolisian sebagai Kepala SPKT Polres Banjar pada 2005, Kanit Reskrim Polsekta Martapura, Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah, Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Timur, Kapolsek Kelumpang Hilir Polres Kota Baru, Kapolsek Jorong Polres Tanah Laut, Kapolsek Candi Laras Utara Polres Tapin Polda Kalimantan Selatan, dan Kaurbinpam Subbidpaminal Bidpropam Polda Kalsel.
Sebelum menjadi Kapolres Majalengka, AKBP Willy Andrian, menjabat sebagai Kapolres Kuningan Polda Jawa Barat.
AKBP Willy Adrian lahir di Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara pada 18 Juni 1982.
Berikut ini jejak karier AKBP Willy Adrian
- Kepala SPKT Polres Banjar
- Kanit Reskrim Polsekta Martapura
- Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Tengah
- Kanit Reskrim Polsek Banjarmasin Timur
- Kapolsek Kelumpang Hilir Polres Kota Baru
- Kapolsek Jorong Polres Tanah Laut
- Kapolsek Candi Laras Utara Polres Tapin Polda Kalimantan Selatan
- Kaurbinpam Subbidpaminal Bidpropam Polda Kalsel
- Pama STIK Lemdiklat Polri
- Pama Polda Riau
- Paur Subbag Kermaops Bag Binops Polda Riau
- Kapolsek Pinggir Polres Bengkalis Polda Riau
- Kasat Lantas Polres Kampar Polda Riau
- Kasat Lantas Polres Siak Polda Riau
- Kanit 1 Laka Subdit Bingakkum Ditlantas Polda Riau
- Kasat Shabara Polresta Pekan Baru Polda Riau
- Kasiturjawali Subditgasum Ditshabara Polda Riau
- Kapolsek Pekanbaru Polresta Pekanbaru Polda Riau
- Kapolsek Senapelan Polresta Pekanbaru Polda Riau
- Pamen Baintelkam Polri
- Kanit Unit II Subdit Pembangunan Demokrasi Dipolitik Baintelkam
- Pamen Polda Metro Jaya
- PS. Kasubdit 1 Ditintelkam Polda Metro Jaya
- Kasubbidwasprof Bidpropam Polda Metro Jaya
- Kasat Intelkam Polres Metro Bekasi Polda Metro Jaya
- Kasubdit VI Ditintelkam Polda Metro Jaya.
- Kapolres Kuningan
Kini masyarakat Majalengka berharap besar dengan hadirnya sosok kapolres Majalengka yang baru AKBP Willy Adrian untuk bisa bertindak tegas di tengah ramainya isu peredaran miras serta obat – obat terlarang yang disinyalir selama ini oknum para pemain besar yang beroperasi di wilayah hukum Polres Majalengka bebas berkeliaran menjalankan bisnis haramnya tersebut.
Sementara itu salah seorang warga Majalengka yang enggan disebutkan namanya berharap, agar dengan hadirnya Kapolres Majalengka yang baru bisa memberantas peredaran miras dan narkoba di wilayah Kabupaten Majalengka ini.
” Kami selaku warga Kabupaten Majalengka, tentunya menaruh harapan besar pada Pak kapolres yang baru, untuk bisa memberantas peredaran miras serta obat-obat terlarang yang merusak generasi muda saat ini “, harapnya.