Ciptakan Suasana Yang Kondusif di Bulan Suci Ramadhan, Polsek Dawuan Gelar Patroli Sahur

Majalengka, Zonakabar.com – Satuan Samapta Polres Majalengka Polda Jabar terus mengintensifkan patroli sahur selama bulan Ramadan untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Patroli ini bertujuan mencegah aksi balap liar, perang sarung, dan gangguan Kamtibmas lainnya.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kapolsek Dawuan AKP Asep Saepudin menjelaskan bahwa patroli sahur ini dilakukan untuk menciptakan suasana kondusif dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. Senin (10/3/2025) dini hari.

“Patroli sahur ini kami terus lakukan selama bulan Ramadhan agar masyarakat merasa aman dan nyaman saat beribadah di bulan Ramadan,” ujarnya.

Patroli yang dimulai pukul 03.00 WIB melibatkan anggota Polsek Dawuan. Mereka menyisir titik-titik rawan di wilayah Kecamatan Dawuan, seperti jalan utama dan area yang sering dijadikan lokasi balap liar dan perang sarung.

“Kami fokus mengawasi wilayah perkotaan, terutama tempat berkumpulnya para remaja yang berpotensi melakukan aktivitas yang mengganggu ketertiban,” terang AKP Asep.

Selain pengawasan, polisi juga memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya anak muda, agar tidak terlibat dalam tindakan yang membahayakan diri sendiri dan orang lain.

“Beberapa remaja yang kami temui hingga larut malam kami imbau untuk segera kembali ke rumah dan bersiap menjalankan sahur,” tambahnya.

AKP Asep menegaskan bahwa patroli malam akan terus ditingkatkan untuk mengantisipasi gangguan keamanan, terutama pada jam-jam rawan, Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan masyarakat selama Ramadan,” tegasnya.

Diharapkan dengan adanya patroli ini, situasi keamanan di wilayah Kabupaten Majalengka tetap kondusif dan masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang, Semoga upaya ini dapat mengurangi aksi-aksi yang meresahkan selama bulan puasa,” pungkasnya.

Pos terkait