Babinsa Koramil 1711/Sumberjaya Menghadiri Kegiatan Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman Padi di Desa Sepat

Majalengka // zonakabar.com – Dalam upaya menjaga ketahanan pangan dan meningkatkan hasil pertanian, Babinsa Koramil 1711/Sumberjaya Kopda Agus Setiawan menghadiri kegiatan Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) Padi, bertempat di Desa Sepat, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Majalengka, Selasa (11/3/2025).

Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak terkait, antara lain: Babinsa Desa Sepat, Kaur Ekbang Desa Sepat, Petugas POPT Kecamatan Sumberjaya, PPL Kecamatan Sumberjaya dan Ketua Kelompok Tani Panawuan II.

Bacaan Lainnya

Gerakan pengendalian ini bertujuan untuk menekan serangan hama dan penyakit yang dapat mengancam produksi padi. Dengan adanya sinergi antara TNI, penyuluh pertanian, serta para petani, diharapkan tanaman padi dapat tumbuh optimal dan menghasilkan panen yang lebih baik.

Ditempat terpisah, Danramil 1711/Sumberjaya Kapten Iyus Ibnu Khajar menyampaikan, apresiasi kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini dan berharap upaya serupa dapat terus dilakukan guna mendukung kesejahteraan petani serta ketahanan pangan nasional.

“Gerakan pengendalian ini untuk menekan serangan hama dan penyakit yang dapat mengancam produksi padi. Diharapkan sinergi antara TNI, penyuluh pertanian, serta para petani, dapat mengoptimalkan pertumbuhan padi sehingga menghasilkan panen yang lebih baik,” ucapnya. (Pendim_0617)

Pos terkait