Majalengka, Zonakabar.com – Program inovatif “Ngobrol Mas” (Ngopi Bareng Polisi dan Masyarakat) yang diinisiasi oleh Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., telah berhasil dilaksanakan dengan sukses. Kali ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cigasong, Polsek Cigasong, Polres Majalengka, Bripka Asep Rahmat Sugandi, menyambangi warga di Kelurahan Cigasong, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. Jumat (25/10/24)
Kegiatan “Ngobrol Mas” diadakan pada hari Kamis, 24 Oktober 2024, dengan tujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang Pilkada 2024. Dalam suasana santai dan penuh keakraban, Bripka Asep berdialog langsung dengan warga, mendengarkan keluhan, serta menerima masukan terkait keamanan di lingkungan mereka.
Warga Kelurahan Cigasong menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut. “Dengan adanya dialog langsung seperti ini, kami merasa lebih dekat dan percaya kepada kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan kami,” ungkap salah satu warga.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara polisi dan masyarakat, sehingga tercipta rasa aman dan nyaman di wilayah binaan, terutama menjelang momentum penting seperti Pilkada. Melalui program “Ngobrol Mas”, polisi dan masyarakat bersama-sama berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.