“Membangun Kemitraan Demi Situasi Kamtibmas yang Aman: Polsek Cikijing Sambangi Pedagang Pasar”

Zonakabar Majalengka,- Dalam upaya membangun kemitraan yang kuat antara anggota Polri dan masyarakat, Personil Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar, dipimpin oleh Ka SPKT I Aipda Asep Nugroho bersama Bhabinkamtibmas Briptu Pijar, melakukan kunjungan ke pedagang di Pasar Cikijing,Kecamatan Cikijing,Kabupaten Majalengka, pada Kamis (02/05/2024).

Dalam kegiatan tersebut, petugas menyempatkan diri untuk berkomunikasi dengan pedagang pasar, saling bertukar informasi mengenai permasalahan yang terjadi, dan memberikan imbauan serta pesan-pesan kamtibmas. Dialog yang aktif ini bertujuan untuk menjalin hubungan kerja sama yang baik antara polisi dan masyarakat serta mengajak warga untuk menjadi mitra dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.

“Melalui komunikasi yang dinamis dan berkonstruktif, kami ingin membangun hubungan yang erat dengan masyarakat. Kami mengajak warga untuk aktif berperan dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ungkap Aipda Asep Nugroho.

Dalam upaya meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga kamtibmas, petugas Polsek Cikijing juga menginformasikan kepada pedagang tentang cara menghubungi kepolisian jika terjadi situasi mencurigakan atau gangguan kamtibmas melalui Call Center Polri 110 dan Hallo Pak Kapolres.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Cikijing AKP Rudy Djunardi, S.H., M.H., menegaskan pentingnya pendekatan langsung antara anggota Polri dan masyarakat. “Kami selalu hadir untuk memberikan pesan kamtibmas dan mendengarkan permasalahan yang ada di tengah masyarakat. Ini merupakan langkah penting dalam menciptakan kondusifitas di wilayah hukum Polsek Cikijing,” tegasnya.

Dengan pendekatan yang lebih humanis dan proaktif, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga masyarakat Majalengka, khususnya di wilayah hukum Polsek Cikijing. (Red ZK)

PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Pos terkait

Baner SKS