Berikan Rasa Aman Pada Warga,Kapolsek Sukahaji Turun Langsung Monitoring Pembagian BPNT

Majalengka, zonakabar.com Berikan rasa aman kepada warga masyarakat di Desa Binaan, Kapolsek Sukahaji Polres Majalengka AKP Dadang Supriadi melaksanakan pengamanan, serta pendampingan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Desa Sangkanhurip, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka, pada Kamis (25/08/2022).

Pengamanan dan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan Sosial dari pemerintah kepada warga yang kurang mampu di perum AJR Desa Sangkanhurip Kecamatan Sukahaji, sebagai wujud kehadiran Polri ditengah masyarakat”ungkap Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, melalui Kapolsek Sukahaji AKP Dadang Supriadi.

Disela-sela pelaksanaan kegiatan penyaluran Bantuan BPNT, tak lupa menghimbau kepada warga masyarakat terkait wabah pandemi virus corona yang masih ada, agar warga masyarakat untuk menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter serta untuk mengunakan masker, guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran wabah virus Corona.

Kapolsek menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan penyaluran Bantuan Sosial dari Pemerintah yang ada di tiap-tiap Desa, kami akan melibatkan anggota, khususnya Bhabinkamtibmas untuk melakukan pendampingan dan pengamanan. Kegiatan pendampingan dan pengamanan yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa, sebagai langkah untuk memastikan pelaksanaan kegiatan penyaluran Bantuan Sosial dari Pemerintah berjalan aman, tertib dan lancar.”tandas Kapolsek(hms/kiki)

Pos terkait