Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Ajak Warga Menanam Tanaman Pangan Bergizi

Majalengka, Zonakabar.com – Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji, Brigadir Bayu Siswantoro, mengajak warga Desa Cikeusik, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka untuk menanam tanaman yang bermanfaat seperti cabai, terong, bawang, kangkung, serta ternak ayam, sebagai upaya mendukung program Ketahanan Pangan Bergizi yang digagas oleh pemerintah. Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Bayu menjelaskan pentingnya pemanfaatan pekarangan rumah untuk menanam bahan pangan bergizi yang dapat mencukupi kebutuhan pangan keluarga sehari-hari. Selasa (17/12/24)

Brigadir Bayu juga menegaskan bahwa dengan memanfaatkan lahan yang ada, masyarakat dapat memperkuat ketahanan pangan keluarga, serta mengurangi ketergantungan pada pasokan pangan luar yang kerap terhambat. “Kami mengajak masyarakat untuk menanam tanaman yang tidak hanya bergizi, tetapi juga mudah dirawat, seperti cabai, terong, bawang, kangkung, serta beternak ayam. Ini adalah langkah kecil namun penting untuk mewujudkan ketahanan pangan di tingkat desa,” ujarnya.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.IK., S.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Sukahaji, AKP Erik Riskandar, S.H., M.H., menyampaikan harapan besar terhadap keberadaan Polisi Penggerak Ketahanan Pangan Bergizi di Desa Cikeusik. “Keberadaan polisi sebagai penggerak program ketahanan pangan bergizi di Desa Cikeusik diharapkan dapat menjadi percontohan yang mendorong masyarakat untuk menanam sayuran dan beternak ayam kampung. Selain itu, program ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan masyarakat sehari-hari,” kata AKP Erik.

Lebih lanjut, Kapolsek berharap, dengan hadirnya polisi di tengah masyarakat, warga akan semakin termotivasi untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal mereka. “Melalui program ini, kami juga berharap tercipta situasi yang aman dan kondusif, serta mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat,” pungkasnya.

Pos terkait