Bhabinkamtibmas Polsek Cisarua Polres Sumedang dan Babinsa Desa Kebonkalapa Sosialisasikan Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan

Zonakabar.com – Sumedang, Briptu Aditiya Maghriz Muhamad, Bhabinkamtibmas Desa Kebonkalapa dari Polsek Cisarua Polres Sumedang Polda Jawa Barat, didampingi oleh Babinsa Kebonkalapa, Sertu Cecep, aktif melakukan sosialisasi dan memberikan himbauan kepada masyarakat terkait antisipasi kebakaran hutan dan lahan di musim kemarau. Senin (20/11/2023).

Dalam pertemuan dengan warga, Briptu Aditiya Maghriz Muhamad mengingatkan pentingnya kewaspadaan dan kerja sama dalam mencegah kebakaran hutan dan lahan. Ia menjelaskan bahaya yang dapat timbul akibat kebakaran, seperti kerugian ekonomi, kerusakan lingkungan, dan dampak buruk terhadap kesehatan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Sertu Cecep dari Babinsa turut memberikan informasi tentang langkah-langkah preventif yang dapat diambil oleh masyarakat, termasuk pengawasan terhadap aktivitas yang dapat menyebabkan kebakaran, seperti pembakaran lahan dan merokok sembarangan.

Keduanya juga mengajak masyarakat untuk melapor segera apabila melihat tanda-tanda potensi kebakaran.

Pos terkait

Baner SKS