Bentrokan Di Lahan Tebu, Akibatkan Dua Orang Tewas di Tempat

Majalengka,zonakabar.com
Hari ini senin (04/10/2021) bentrokan terjadi di areal lahan tebu PG.Rajawali hingga akibatkan dua petani asal Majalengka tewas ditempat dengan luka bacok di sekujur tubuhnya.

Kejadin bermula saat para petani tebu asal kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka sedang menggarap lahan tebu,namun tiba-tiba mereka diserang sekelompok dari LSM F Kamis yang diduga di latar belakangi sengketa lahan.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun,dua orang korban petani asal majalengka bernama Suhenda dan Dede Sutaryan keduanya mengalami luka bacok di beberapa bagian tubuh.sedangkan jenazah keduanya dibawa ke RS.BHAYANGKARA Indramayu setelah sebelumnya sempat dibawa ke Puskesmas Jatitujuh.

Sampai berita ini diturunkan,para pelaku penganiayaan yang mengakibatkan tewasnya dua warga petani tebu asal majalengka dalam bentrokan di lahan tebu tadi siang,sudah berhasil diamankan pihak Kepolisian. (DR)

Pos terkait

Baner SKS